Habib Rizieq: Selamatkan Indonesia dari Semua Jenis Penjajahan




Ratusan ribu kaum Muslimin menyemut di Banda Aceh untuk mendengarkan ceramah keagamaan dan kebangsaan oleh Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) sekaligus Ketua Dewan Pembina Gerakan Nasional Pengawal Fatwa (GNPF) MUI Habib Rizieq Syihab.


Di akhir ceramahnya, Habib Rizieq Syihab menyampaikan amanat penting bagi warga Aceh dan kaum Muslimin tentang perjuangan membala agama dan bangsa dari semua jenis penjajahan.


Dada bergemuruh, tangan mengepal, semangat berkobar, takbir bersahutan di seantero Banda Aceh. Habib berhasil menyalakan api perjuangan membela Negara Kesatuan Republik Indonesia yang kini mulai pudar lantaran digerogoti asing dan aseng.


"71 tahun kita merdeka, sudah cukup Islam dipinggirkan. Betul?


71 tahun kita merdeka, sudah cukup Aceh dibikin susah. Betul?

71 tahun kita merdeka, sudah cukup bangsa kita dibuat susah. Betul?" ujar Habib yang disambut takbir.


"Sekarang saatnya kita bangkit. Mulai dari Aceh, lokomotif perjuangan. Selamatkan Indonesia dari semua jenis penindasan." lanjut Habib kian bersemangat.


Di akhir amanatnya, Habib berhasil mengobarkan semangat hadirin dengan sempurna.


"Siap bersatu? Siap


Siap berjuang? Siap


Siap cinta agama? Siap


Siap bela Allah? Siap


Siap bela Rasul? Siap


Siap bela Nabi? Siap


Siap bela Qur’an? Siap


Siap bela Islam? Siap


Siap bela Negara? Siap


Siap bela NKRI? Siap


Siap bela Aceh? Siap


Takbir! Sholluu ‘alan Nabii." [beritaislam24h.net / tbc]

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Habib Rizieq: Selamatkan Indonesia dari Semua Jenis Penjajahan"

Posting Komentar