Pernah Sebut Ajaran Kristen Konyol, Ahok Seharusnya yang Dilaporkan PMKRI



Ketua Dewan Dakwah Islamiyah Indonesia (DDII) Kota Bogor Ustaz Abdul Halim menilai pelaporan dari Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) kepada Imam Besar FPI Habib Rizieq adalah tindakan gegabah.


"Ini sangat gegabah, menunjukkan yang bersangkutan tidak paham hukum. Habib Rizieq itu ceramah dihadapan umat Islam sendiri, dan isinya berdasarkan Alquran bahwa lamyalid walam yulad (Tuhan tidak beranak dan tidak diperanakan) itu memang ada ayatnya," kata Ustaz Halim kepada Suara Islam Online, Jumat (30/12/2016).

Sementara kalau Ahok sebelumnya, lanjut Ustaz Halim, itu bicara tentang Alquran dan benar melakukan penistaan dihadapan warga muslim.


"Jadi kalau laporan PMKRI menganggap Tuhan tidak beranak itu menista agama, nanti umat Islam juga bisa beramai-ramai melaporkan semua pendeta yang menyatakan Tuhan punya anak karena bertentangan dengan prinsip agama Islam kalau Tuhan itu esa, lamyalid walam yulad. Tetapi kan tidak harus demikian" ungkapnya.


Kalau PMKRI mau melaporkan tentang penistaan, kata Ustaz Halim, seharusnya bukan Habib Rizieq, "Tetapi Ahok yang jelas-jelas pernah menyatakan ajaran Kristen itu konyol, jadi salah alamat kalau Habib Rizieq yang dilaporkan," tuturnya.


Sementara itu, Doddy Abdallah yang juga melaporkan Habib Rizieq dengan tuduhan yang sama, kata Ustaz Halim, itu terindikasi Syiah, "Jadi semakin jelas yang tidak suka dengan Islam secara lurus ya mereka yang menyimpang. Kalau dari agama lain itu mengada-ada, tidak mengerti penistaan tapi melaporkan penistaan," tandasnya. [beritaislam24h.net / sic]

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Pernah Sebut Ajaran Kristen Konyol, Ahok Seharusnya yang Dilaporkan PMKRI"

Posting Komentar